Melaju di Juli 2019, Merek Mobil Apa yang Paling Laris?

1
Dwi Hadya Jayani 21/08/2019 12:57 WIB
Image Loader
Memuat...
Penjualan Mobil Domestik Juni-Juli 2019
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Penjualan mobil domestik pada Juli 2019 menunjukkan sinyal perbaikan dibandingkan bulan sebelumnya. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan total penjualan mobil domestik pada bulan Juli mencapai 89 ribu unit. Angka ini meningkat hampir 50% dibandingkan bulan sebelumnya. Namun, penjualan bulan Juli tahun ini tercatat turun 17,1% dibandingkan tahun sebelumnya.

Mobil besutan PT Astra International Tbk (ASII) berhasil mencatatkan penjualan sebesar 44,36 ribu unit, naik 67,1% dari Juni 2019 yang sebesar 26,54 ribu unit. Dengan angka tersebut, Astra berhasil menguasai 50% pangsa pasar domestik pada Juli 2019.

Kenaikan terjadi untuk semua merek Astra. Kenaikan tertinggi terjadi pada merek Daihatsu hingga 116,2% dari 6 ribu unit menjadi 13 ribu unit. Sementara itu, Toyota memimpin sebagai merek terlaris pada Juli 2019 dengan penjualan sebesar 29,5 ribu unit atau naik 57,8% dari Juni 2019 yang sebesar 18,7 ribu unit.

Hal yang sama juga terjadi pada merek Non-Astra yang mencetak kenaikan hingga 35,6% dari 33 ribu unit menjadi 44,75 ribu unit. Mitsubishi menjadi merek terlaris dengan total penjualan 14,6 ribu unit, naik 22% dari Juni 2019 yang sebesar 11,97 ribu unit. Honda mengalami kenaikan tertinggi dari bulan sebelumnya sebesar 83,7% dari 7,56 ribu unit menjadi 13,9 ribu unit.

Menurut Ketua Gaikindo, Jongkie meningkatnya angka penjualan mobil dibandingkan Juni 2019 karena adanya pameran otomotif GIIAS 2019 di ICE BSD City, Tangerang pada Juli 2019. Secara umum, penjualan mobil masih menunjukkan tren penurunan dibandingkan tahun lalu. Penurunan ini terjadi hampir di semua merek.

Data Populer

Lihat Semua