Menurut data EV-Volumes yang dirilis situs CleanTechnica, BYD Automotive menjadi merek mobil listrik terlaris di dunia pada 2023.
Sepanjang Januari-Desember 2023 volume penjualan mobil listrik asal China ini mencapai 2,87 juta unit, melonjak 56% dibanding 2022 (year-on-year/yoy).
Penjualan BYD pun melampaui capaian Tesla. Sepanjang 2023 perusahaan milik Elon Musk itu tercatat menjual 1,8 juta unit mobil listrik.
Meski begitu, menurut Clean Technica, ruang pertumbuhan BYD di China relatif kecil, karena BYD sudah menjadi merek terlaris di pasar domestiknya.
Clean Technica pun menyebut, pada 2024 pertumbuhan penjualan BYD akan sangat bergantung pada pasar luar negeri, seiring dengan ekspansi pabrik-pabriknya yang mulai beroperasi di Brasil dan Thailand.
"Penjualan luar negeri adalah jalur untuk pertumbuhan merek. Ada kemungkinan hal ini akan berhasil, tapi masih jauh dari kepastian," kata tim Clean Technica dalam laporannya.
Setelah BYD dan Tesla, mobil listrik merek BMW menjadi yang terlaris ketiga secara global. Produsen otomotif asal Jerman tersebut menjual sekitar 500 ribu unit mobil listrik sepanjang 2023.
Berikut daftar lengkap 10 merek mobil listrik dengan volume penjualan tertinggi di dunia sepanjang 2023:
- BYD: 2,87 juta unit
- Tesla: 1,8 juta unit
- BMW: 500,05 ribu unit
- GAC Aion: 483,94 ribu unit
- Volkswagen: 482,04 ribu unit
- SGMW: 475,75 ribu unit
- Li Auto: 376,03 ribu unit
- Mercedes: 373,3 ribu unit
- Changan: 350,84 ribu unit
- Geely: 331,62 ribu unit
(Baca: Penjualan Mobil Listrik di Indonesia Melonjak pada Akhir 2023)