Laporan Jakpat bertajuk Daily Commuting in Indonesia: Private vs Public Transport menyurvei jenis transportasi yang digunakan masyarakat untuk perjalanan sehari-hari.
Mayoritas atau 70% responden menggunakan sepeda motor pribadi untuk perjalanan sehari-hari dalam 6 bulan terakhir.
Lalu 23% responden memilih ojek online dan 18% menggunakan mobil pribadi. Diikuti responden yang menggunakan taksi online dan angkot, proporsinya sama-sama 13%.
Hanya sedikit responden yang menggunakan sepeda pribadi dan bus pemerintah daerah, masing-masing proporsinya 8%.
Jakpat juga menemukan, sebanyak 18% responden menggunakan dua moda transportasi dalam satu kali perjalanan.
Survei yang dilakukan Jakpat ini melibatkan 2.299 responden, yang terdiri atas 53% laki-laki dan 47% responden.
Mayoritas responden berada di Pulau Jawa (52%), sekitar Jakarta (31%), dan di luar Pulau Jawa (17%). Responden didominasi oleh generasi milenial sebanyak 41%, gen Z 37%, dan gen X 22%.
Survei dilakukan secara online melalui aplikasi Jakpat yang dikoleksi pada 5-9 September 2024 dengan margin error di bawah 5%.
(Baca: 91% Pekerja Komuter Indonesia Naik Kendaraan Pribadi)