Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menjadi kementerian yang memiliki performa paling baik dalam Kabinet Jokowi-Maruf Amin saat ini. Berdasarkan survei Evaluasi dan Pengukuran Persepsi Publik atas Kinerja 100 Hari Kabinet Indonesia Maju, Kemenlu mendapat skor tertinggi yang dipilih 84% responden.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyusul setelah dipilih 80,3% responden. Kementerian Badan Usaha Milik Negara tak mau ketinggalan sebab dipilih 77% responden sebagai instansi berperforma baik.
Beberapa faktor yang menjadi tolok ukur dalam penilaian persepsi publik ini adalah hasil kerja, konsistensi pernyataan, popularitas, pintar, tegas, dan lainnya. Survei evaluasi dan persepsi pengukuran persepsi publik ini disebar pada 1.600 responden oleh Indonesia Political Opinion. Penyebaran wilayahnya terbagi atas tiga tempat, mulai dari Indonesia barat hingga timur.