Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2024 akan diramaikan oleh tiga tokoh perempuan, yaitu Khofifah Indar Parawansa, Tri Rismaharini, dan Luluk Nur Hamidah.
Bakal calon gubernur yang pertama mendaftar ke KPU setempat adalah Khofifah pada Rabu (28/8/2024). Kemudian Risma dan Luluk dijadwalkan mendaftar pada Kamis (29/8/2024).
Sebelumnya, Litbang Kompas sempat menyurvei pendapat warga Jawa Timur terkait kepemimpinan perempuan di daerahnya.
Hasilnya, mayoritas atau 71,2% responden setuju jika tokoh perempuan menjadi pemimpin di Jawa Timur baik sebagai gubernur, bupati, maupun wali kota.
Secara rinci, sebanyak 66,2% responden menjawab setuju dan 5% responden sangat setuju.
Hanya ada 18,8% responden yang tidak setuju dan 10% lainnya menjawab tidak tahu.
"Karakter pemilih yang terbuka di Jatim inilah yang sedikit banyak membuka ruang bagi hadirnya para kontestan calon gubernur yang semuanya adalah perempuan," kata tim Litbang Kompas dalam laporannya, Kamis (29/8/2024).
Survei Litbang Kompas ini melibatkan 500 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di provinsi Jawa Timur.
Pengambilan data dilakukan pada 20-25 Juni 2024 melalui wawancara tatap muka. Toleransi kesalahan survei (margin of error) sekitar 4,38% dan tingkat kepercayaan 95%, dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.
(Baca: Ini Kelebihan Khofifah Indar Parawansa Menurut Warga Jawa Timur)