Pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Ganjar Pranowo (Ganjar)-Taj Yasin (Yasin) unggul di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah yang berlangsung pada 27 Juni 2018. Dari hasil hitung cepat (quick count) empat lembaga survei, semuanya memenangkan Gubernur petahana, Ganjar Pranowo.
Hasil quick countSjaiful Mujani Research & Consulting, paslon Ganjar-Yasin unggul dari pesaingnya dengan meraih 58,58% suara sementara pesaingnya paslon Sudirman Said (SS)-Ida Fauziyah (Ida) hanya mendapat 41,42% dari 100% suara yang masuk. Dari hasil hitung cepat Litbang Kompas juga memenangkan pasangan Ganjar-Yasin dengan 58,34% suara sedangkan SS-Ida hanya memperoleh 41,66% dari 100% suara yang masuk.
Hitung cepat yang dilakukan oleh LSI Denny JA juga memenangkan paslon Ganjar-Yasin dengan perolehan 58,26% suara sementara pesaingnya hanya 41,74% suara dari 98,25% suara yang masuk. Demikian hasil survei Indo Barometer memenangkan paslon Ganjar-Yasin dengan 56,74% suara sementara rivalnya SS-Ida hanya 43,26% dari 100% suara yang masuk.