Berdasarkan laporan The World’s Most Beautiful National Parks 2023 yang dirilis Bounce, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur, menjadi salah satu taman nasional terindah di dunia pada 2023.
Taman Nasional Bromo Tengger Semeru meraih skor 7,89 poin dari total 10 poin. Raihan ini jadi tertinggi ketiga secara global pada 2023.
Metode perhitungannya, Bounce memberi bobot nilai terhadap 100 taman nasional terbaik di dunia menurut laman TourScanner.com.
Kemudian tim riset Bounce menghitung skor berdasarkan jumlah unggahan di Instagram, jumlah penayangan di TikTok, penelusuran Google dari Oktober 2022-September 2023 menurut Google Ads, serta ulasan terhadap setiap taman nasional di Google.
Bouce mencatat, unggahan terkait Bromo Tengger Semeru telah ditonton sebanyak satu miliar kali di TikTok selama setahun terakhir.
Melansir laman resmi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, kawasan ini menjadi habitat bagi 118 jenis burung, 18 jenis mamalia, 11 jenis reptil, dan 14 jenis insecta yang mayoritas memiliki nilai konservasi tinggi.
Adapun peringkat pertama taman nasional terbaik dunia 2023 dihuni oleh Taman Nasional Kruger, Afrika Selatan, yang mendapatkan 8,29 poin. Bounce menyebut, taman nasional tertua di Afrika Selatan itu merupakan surga bagi satwa liar.
Kruger juga populer di Instagram, dengan jumlah unggahan lebih dari 900 ribu unggahan selama Oktober 2022-September 2023.
Di posisi kedua ada Taman Nasional Lencois Maranhenses, Brasil, yang meraih skor 7,90 poin. Taman ini populer di kalangan turis ekowisata berkat pemandangannya yang menakjubkan dan marga satwanya yang langka, menurut Bounce.
Berikut daftar 10 taman nasional terindah di dunia 2023 menurut Bounce:
- Kruger (Afrika Selatan): 8,29 poin
- Lencois Maranhenses (Brasil): 7,90 poin
- Bromo Tengger Semeru (Indonesia) 7,89 poin
- Serengeti (Tanzania): 7,37 poin
- Plitvice Lakes (Kroasia): 7,24 poin
- Zhangjiajie (Tiongkok): 6,05 poin
- Fuji Hakone Izu (Jepang): 5,66 poin
- Victoria Falls (Zimbabwe): 5,40 poin
- Etosha (Namibia): 5,13 poin
- Jim Corbett (India): 4,87 poin
(Baca juga: 10 Tempat Wisata Gratis Terbaik di Asia 2023, Juaranya di India)