Klaster penularan virus corona Covid-19 dari perkantoran di DKI Jakarta meningkat hampir tiga kali lipat dalam sepekan terakhir. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencatat jumlah kasus positifnya sebanyak 157 orang di 78 kantor pada 5-11 April 2021.
Pada 12-18 April 2021, jumlah kasus positif corona di perkantoran Jakarta naik menjadi 425 orang di 177 kantor. Sebagian dari total kasus tersebut terjadi pada perkantoran yang sudah menerima vaksin Covid-19.
Karenanya, Pemprov DKI mengimbau warga tetap harus mengutamakan 5M, yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Pemberian vaksin bukan berarti seseorang akan menjadi kebal corona, melainkan hanya memperkecil kemungkinan terjadinya gejala berat dan komplikasi akibat virus tersebut.