Kota-kota besar di Malaysia, Singapura, dan Indonesia mencatatkan indeks kualitas udara (Air Quality Index/AQI) terburuk di dunia pada 18 September 2019 pukul 15.20 WIB. Kuching dan Kuala Lumpur di Malaysia memiliki AQI masing-masing sebesar 204 dan 194 dengan kategori udara paling tidak sehat di dunia. Singapura dan Jakarta, Indonesia menyusul dengan nilai AQI 161 dan 158 atau tidak sehat.
Lahore, Pakistan memiliki AQI yang terpaut tipis dengan Jakarta, yaitu sebesar 153. Kota dengan kategori tidak sehat terakhir terdapat di Sao Paulo, Brasil sebesar 151. Empat kota lainnya mencatatkan kualitas udara tidak sehat untuk orang-orang sensitif. Keempat kota tersebut adalah Kuwait City sebesar 136, Hanoi Vietnam sebesar 130, Dubai (Uni Emirat Arab) sebesar 107, dan Hong Kong sebesar 104.