PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk menghabiskan Rp26,92 triliun untuk membayar berbagai beban sepanjang 2021.
Nilai berbagai beban ini jauh lebih besar dari pendapatan bersihnya yang "hanya" sebesar Rp4,54 triliun.
(Baca: Tokopedia Sumbang Pendapatan Terbesar untuk GoTo)
Mengutip laporan keuangannya, beban terbesar GoTo pada 2021 adalah untuk membayar gaji dan imbalan karyawan sebesar Rp8,73 triliun.
Aksi "bakar uang" menjadi pengeluaran terbesar setelahnya. GoTo mengeluarkan Rp4,87 triliun untuk promosi dan Rp3,54 triliun untuk iklan dan pemasaran.
Lalu beban penyusutan dan amortisasi tercatat sebesar Rp2,42 triliun, sementara pengembangan teknologi informasi dan infrastruktur menghabiskan Rp2,39 triliun.
Besarnya beban ini membuat kinerja keuangan GoTo masih mencatat rugi bersih yang besar. Pada 2021, GoTo mencatat rugi bersih hingga Rp21 triliun.
(Baca: Kerugian GoTo Membengkak hingga Rp21,49 Triliun pada 2021)