Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) telah diumumkan kemarin, 23 Juni 2022. Bagi siswa yang tidak lolos, masih ada kesempatan untuk mendaftarkan diri ke perguruan tinggi negeri melalui jalur ujian mandiri.
Ujian Mandiri (UM) Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang jenjang S1 masih dibuka usai pengumuman SBMPTN. Pendaftaran online UM UNDIP 2022 dibuka sejak 11 April 2022 dan akan ditutup pada 26 Juni 2022.
Bagi yang berminat mendaftar UNDIP jalur ujian mandiri, tentu perlu mengetahui program studi (prodi) apa saja yang membuka daya tampung terbanyak. Kelompok prodi yang tersedia, yakni sains dan teknologi (saintek), sosial humaniora (soshum), dan campuran.
Untuk kelompok soshum, prodi hukum memiliki daya tampung terbanyak dalam penerimaan seleksi UM UNDIP 2022 kelas reguler. Prodi ini memiliki daya tampung mencapai 403 mahasiswa.
Berikut daftar 10 prodi soshum dengan daya tampung terbanyak pada seleksi UM UNDIP 2022 kelas reguler:
- Hukum = 403 mahasiswa
- Psikologi = 185 mahasiswa
- Manajemen = 150 mahasiswa
- Akuntansi = 150 mahasiswa
- Administrasi Publik = 110 mahasiswa
- Administrasi Bisnis = 110 mahasiswa
- Ilmu Pemerintahan = 110 mahasiswa
- Ilmu Komunikasi = 110 mahasiswa
- Ekonomi = 95 mahasiswa
- Sastra Indonesia = 90 mahasiswa
(Baca Juga: Ini Program Studi S2 UGM dengan Biaya Kuliah Paling Murah)