Menurut laporan Manulife Asia Care Survey 2024, ada beragam tujuan keuangan yang diinginkan masyarakat Indonesia.
Mayoritas atau 46,4% responden ingin memiliki tabungan atau dana yang cukup untuk keadaan darurat.
Lalu 43,3% ingin menikmati kebebasan finansial setelah pensiun, dan 38% ingin memiliki pendapatan pasif atau penghasilan tanpa bekerja ketika pensiun.
Survei ini juga menemukan 61,6% responden merasa percaya diri bisa mencapai tujuan keuangan mereka, sedangkan 7% tidak percaya diri.
Ada pula sejumlah ancaman yang dirasakan responden dalam mencapai tujuan keuangan, mayoritas berupa kenaikan biaya kesehatan (67%), kenaikan biaya hidup (64,3%), perlambatan ekonomi (63,1%), dan penurunan penghasilan (62,3%).
"Orang Indonesia paling khawatir dengan meningkatnya biaya perawatan kesehatan dan biaya hidup," kata tim Manulife dalam laporannya.
Manulife menggelar survei ini pada Januari 2024 dengan melibatkan lebih dari 1.000 responden di Indonesia.
(Baca: Mayoritas Simpanan Nasabah Nasional Berada di Bank BUMN)