Oprah Winfrey, host kenamaan asal Amerika Serikat yang populer melalu acaranya bertajuk The Oprah Winfrey Show berada di posisi puncak selebriti wanita terkaya di negara tersebut menurut Forbes.
Data itu menunjukkan, estimasi kekayaan Oprah sebesar US$2,5 miliar atau sekitar Rp37,08 triliun (asumsi kurs Rp14.835/US$). Selain itu, Oprah juga dilaporkan telah membeli hampir 900 hektar tanah di Maui pada awal tahun ini.
Di posisi kedua selebriti terkaya di Amerika diisi oleh penyanyi Rihanna dengan total kekayaan US$1,4 miliar atau Rp20,77 triliun.
Sebagian kekayaan Rihanna berasal dari bisnis kosmetiknya, Fenty Beauty. Menurut Forbes, lini produk kecantikan yang dimiliki Rihanna bersama LVMH ini penjualannya meningkat hingga dua kali lipat pada tahun 2022 lalu.
Sementara posisi ketiga diisi oleh Kim Kardashian, salah satu influencer paling berpengaruh di Amerika yang total kekayaannya tercatat sebesar US$1,2 miliar atau Rp17,8 triliun.
Nama Shonda Rhimes juga muncul sebagai pendatang baru dalam daftar ini dengan total kekayaan sebesar US$250 juta atau Rp3,7 triliun. Baru-baru ini, Rhimes juga membuat serial-serial populer untuk Netflix, salah satunya adalah Queen Charlotte: A Bridgerton Story yang tayang pada Mei 2023 lalu.
Berikut daftar 15 selebriti wanita terkaya di Amerika per 1 Juni 2023 versi Forbes:
- Oprah Winfrey US$2,5 miliar
- Rihanna US$1,4 miliar
- Kim Kardashian US$1,2 miliar
- Taylor Swift US$740 juta
- Kylie Jenner US$680 juta
- Madonna US$580 juta
- Beyonce US$540 juta
- Celine Dion US$480 juta
- Judy Sheindlin US$480 juta
- Dolly Parton US$440 juta
- Reese Witherspoon US$440 juta
- Barbra Streisand US$430 juta
- Ellen Degeners US$380 juta
- Serena Williams US$290 juta
- Shonda Rhimes US$250 juta
(Baca Juga: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Masuk Top Instagram Influencer Asia, Bersaing dengan Lisa Blackpink!)