Hasil Survei Penjualan Eceran (SPE) yang tercermin dalam Indeks Penjualan Riil (IPR) masih mencatatkan penurunan kinerja pada Februari 2021. IPR 2021 tercatat 177,1 poin, turun 4,9 poin dari bulan sebelumnya yang sebesar 182 dan turun 39,3 poin dari Februari 2020.
Secara bulanan, penurunan tertinggi dialami oleh barang lainnya sebesar 8,3 poin, peralatan informasi dan komunikasi 5,7 poin, serta kelompok makanan, minuman dan tembakau dan kelompok budaya dan rekreasi sebesar masing-masing 5,4 poin.
Meskipun demikian, Bank Indonesia (BI) memprediksi IPR Indonesia mengalami peningkatan kinerja sebesar 5,2 poin menjadi 182,3 pada Maret 2021.