Ada Promo Tiket Pesawat Garuda Indonesia, Ini Rutenya

Transportasi & Logistik
1
Nabilah Muhamad 21/02/2024 16:03 WIB
Harga Promo Tiket Pesawat Pulang-Pergi (PP) Garuda Indonesia (Februari 2024)*
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Awal tahun ini Garuda Indonesia menawarkan promo tiket pesawat dengan diskon hingga 80%, kuota lebih dari 10.500 kursi, baik untuk perjalanan domestik maupun internasional.

Promo tersebut diberikan melalui program Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) Anniversary Edition 2024.

"GOTF menjadi inisiatif yang terus dioptimalkan oleh perusahaan, dalam rangka memaksimalkan proyeksi pertumbuhan penumpang di tahun 2024," kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra dalam siaran pers, Senin (19/2/2024).

Promo tiket pesawat GOTF ini berlaku untuk periode pemesanan 19-28 Februari 2024, dengan periode perjalanan 15 Februari 2024 sampai 14 Februari 2025.

Namun, promo hanya diberikan untuk pembelian tiket melalui situs web garuda-indonesia.com, aplikasi FlyGaruda, serta online dan offline travel agent yang bekerja sama dengan Garuda Indonesia.

Berikut patokan harga tiket terendah dalam promo GOTF untuk beberapa rute perjalanan domestik dan internasional:

Rute domestik pulang-pergi (PP):

  • Jakarta–Aceh PP mulai Rp2,4 juta 
  • Jakarta–Medan PP mulai Rp1,9 juta 
  • Jakarta–Padang PP mulai Rp1,7 juta
  • Jakarta–Denpasar PP mulai Rp1,7 juta
  • Jakarta–Surabaya PP mulai Rp1,4 juta 
  • Jakarta–Malang PP mulai Rp1,3 juta 
  • Jakarta–Palembang PP mulai Rp1,1 juta 
  • Jakarta–Solo PP mulai Rp1,1 juta 
  • Jakarta–Yogyakarta PP mulai Rp1,1 juta 
  • Jakarta–Semarang PP mulai Rp1 juta

Rute internasional pulang-pergi (PP):

  • Jakarta–Amsterdam PP mulai Rp7,5 juta 
  • Jakarta–Tokyo PP mulai Rp6,7 juta 
  • Jakarta–Melbourne PP mulai Rp6,6 juta 
  • Jakarta–Sydney PP mulai Rp6,5 juta 
  • Jakarta–Guangzhou PP mulai Rp5,2 juta 
  • Denpasar–Seoul PP mulai Rp5,1 juta
  • Jakarta–Seoul PP mulai Rp4,8 juta 
  • Jakarta–Singapura PP mulai Rp2,7 juta 
  • Surabaya–Singapura PP mulai Rp2,5 juta 
  • Denpasar–Singapura PP mulai Rp2,1 juta 
  • Jakarta–Kuala Lumpur PP mulai Rp1,9 juta

GOTF tahun ini didukung oleh Bank Mandiri sebagai mitra untuk menghadirkan promo tambahan.

Pemegang kartu kredit Bank Mandiri yang membeli tiket atau paket tur berkesempatan mendapat potongan harga hingga Rp3,5 juta, diskon flash sale hingga Rp2,5 juta, serta program pembelian tiket Garuda Indonesia dengan skema cicilan sampai 12 bulan.

(Baca juga: Garuda Indonesia Jadi Maskapai Paling Tepat Waktu di Dunia pada 2023)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua