Ditopang Saham Emiten Prajogo Pangestu, IHSG Menguat ke Level 7.242 (Selasa, 16 Januari 2024)

Pasar
1
Nabilah Muhamad 16/01/2024 19:00 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) 16 Desember 2023-16 Januari 2024
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 18,78 poin atau 0,26% ke level 7.242,78 pada penutupan perdagangan Selasa (16/1/2024).

Penguatan indeks seiring dengan naiknya saham-saham milik salah satu orang terkaya di Indonesia versi Forbes, yakni Prajogo Pangestu. Di antaranya PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN), dan PT Barito Pacific Tbk (BRPT). 

Menunjuk data perdagangan hari ini, saham TPIA ditutup terbang 10,22% ke level Rp3.560 per saham. Lalu, BREN melesat 10,16% ke level Rp4.880 per saham, serta BRPT yang naik 4,93% ke vel Rp1.065 per saham. 

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, lima sektor meningkat, dipimpin sektor konsumen nonprimer sebesar 1,05%, diikuti sektor barang baku serta sektor properti dan real estat yang naik masing-masing sebesar 0,78%% persen dan 0,19%.

Sementara ada enam sektor lainnya turun. Sektor kesehatan turun paling dalam minus 1,93%, diikuti sektor industri dan sektor keuangan yang masing-masing turun 0,42% dan 0,28%.

Menurut data RTI Business, frekuensi perdagangan saham di bursa dalam negeri hari ini sebanyak 1,34 juta kali transaksi.

Total saham berpindah tangan mencapai 21,39 miliar lembar, dengan total nilai transaksi Rp11,56 triliun.

Mayoritas atau 271 saham menguat, 258 saham stagnan, dan 241 saham melemah.

Emiten top gainers hari ini adalah MSKY yang melesat 35%, diikuti NICE dan PDPP yang masing-masing naik 20,87% dan 11,23%.

Adapun, emiten berkode BATA menjadi top losers hari ini setelah anjlok 20,61%, diikuti WIDI dan MANG masing-masing turun 9,68% dan 9,59%.

Adapun bursa saham regional Asia sore ini bergerak variatif. Indeks Nikkei melemah 0,79% ke 35.619,19, indeks Hang Seng melemah 2,16% ke 15.865,92, indeks Shanghai menguat 0,27% ke 2.893,99, dan indeks Strait Times melemah 0,45% ke 3.184,99.

(Baca: IHSG Ditutup Turun di Tengah Surplus Neraca Dagang RI (Kamis, 15 Januari 2024))

Editor : Padjar Iswara
Data Populer
Lihat Semua