Ratusan Motor Honda Terjual di IMOS 2023, Vario Terlaris

Transportasi & Logistik
1
Nabilah Muhamad 01/11/2023 15:46 WIB
Volume Penjualan Motor Honda di IMOS 2023 (Oktober 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan penjualan sepeda motor sebanyak 459 unit dalam pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) yang digelar pada 25-29 Oktober 2023.

Adapun Vario jadi tipe motor dengan penjualan tertinggi, yakni sebanyak 159 unit atau setara 34,64% dari total penjualan motor Honda di IMOS 2023.

Kemudian model Scoopy yang hadir dengan desain dan pilihan warna terbaru, membukukan penjualan sebanyak 126 unit atau 27,45% dari total penjualan. 

Lalu tipe PCX160 terjual sebanyak 63 unit, atau menyumbang penjualan sebanyak 13,81%. Selain segmen skutik, jajaran motor sport, cub, dan big bike Honda terjual sebanyak 50 unit.

General Manager Sales Division AHM Didi Kwok menyebut, jajaran produk dari berbagai segmen yang mereka hadirkan mampu menarik minat konsumen selama gelaran IMOS 2023.

“Kami berkomitmen menghadirkan suguhan produk terbaik, garansi perlindungan bagi konsumen, hingga layanan purnajual terbaik lainnya bagi seluruh konsumen di Indonesia,” ujar Didi dalam keterangan tertulisnya, Senin (30/10/2023).

Pada gelaran IMOS 2023, booth AHM juga mendapatkan apresiasi melalui penghargaan Favorite Booth Motorcycle >200 Sqm. Berkat antusiasme yang tinggi, booth AHM berhasil menggaet 1.157 pengunjung.

(Baca juga: Toyota Innova Masih Merajai Daftar Mobil Terlaris di Indonesia September 2023)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua