Penonton MotoGP Mandalika 2023 Bertambah 128 Orang dari Tahun Lalu

Olahraga
1
Cindy Mutia Annur 16/10/2023 15:28 WIB
Jumlah Penonton MotoGP Mandalika (2022-2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

MotoGP Mandalika 2023 sukses digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) selama 13-15 Oktober 2023.

Menurut data Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), jumlah total penonton MotoGP Mandalika 2023 mencapai 102.929 orang, bertambah 128 orang dibanding tahun lalu.

Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan pasar ajang balapan yang masuk kalender dunia ini sudah mulai terpetakan.

"Mulai dari market para penonton yang berasal dari Jakarta, atau Jawa Timur, bahkan dari Bali dan Lombok sendiri," ujar Erick dilansir dari Antara, Senin (16/10/2023).

Menurut Erick, data pasar itu perlu dikaji lagi oleh pihak pengelola Mandalika Grand Prix, supaya ke depannya jumlah penonton bisa terus meningkat.

Erick pun meminta agar pengelola MotoGP dapat menghadirkan acara-acara lain untuk lebih menarik minat pengunjung.

"Kegiatan tambahan tak hanya akan mendatangkan penonton, tapi dengan adanya pameran UMKM (usaha mikro, kecil dan menengah) atau sejenisnya, maka meningkatkan daya tarik dari wisatawan mancanegara dan lokal dalam memberikan dampak ekonomi dan multiplier effect bagi masyarakat sekitarnya," kata Erick.

Selain itu, menurut Erick, pembangunan dan penyempurnaan infrastruktur yang telah dilakukan oleh sejumlah BUMN juga membuat penyelenggaraan MotoGP kali ini jauh lebih baik.

(Baca: Klasemen MotoGP 2023 Mandalika: Bagnaia Semakin Kokoh di Puncak)

Berbeda dengan data Kementerian BUMN, menurut data ITDC yang membawahi Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku pengelola Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, jumlah penonton MotoGP Mandalika 2023 telah menembus 103 ribu orang tahun ini.

"Dalam event ini, total penonton mencapai 103.000, sedikit lebih banyak dari tahun sebelumnya yang mencapai 102.801 selama tiga hari penyelenggaraan," kata ITDC di akun Instagram @itdc_id, Minggu (15/10/2023).

Tak hanya itu, ITDC mengatakan terdapat lebih dari 300 UMKM dari NTB yang terlibat dalam gelaran MotoGP Mandalika 2023.

Adapun balapan MotoGP Mandalika 2023 dijuarai oleh Francesco Bagnaia, di mana ia sekaligus mengamankan posisi puncak klasemen sementara pembalap.

Kemudian Maverick Vinales dan Fabio Quartararo menyusul di peringkat kedua dan ketiga podium.

Sayangnya, sederet pembalap ternama seperti Jorge Martin, Marc Marquez, dan Luca Marini gagal menuntaskan balapan di GP Mandalika 2023.

(Baca: Marc Marquez hingga Bagnaia, Pembalap MotoGP dengan Gaji Termahal 2022)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua