Menurut data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), ada 506,56 juta rekening simpanan nasabah bank umum di seluruh Indonesia pada Januari 2023. Angka itu naik 14% secara tahunan (year-on-year/yoy).
Meski demikian, jumlah rekening tersebut belum tersebar secara merata di seluruh Tanah Air. Terdapat sejumlah provinsi, khususnya di luar Jawa, memiliki jumlah nasabah bank yang sedikit jika dibandingkan provinsi lainnya.
Kalimantan Utara merupakan provinsi dengan jumlah rekening bank paling sedikit nasional pada Januari 2023, yaitu hanya 1,34 juta rekening atau hanya 0,26% dari total jumlah rekening nasional.
Jumlah rekening bank paling sedikit selanjutnya berada di Maluku Utara dengan 1,54 juta rekening. Posisinya diikuti oleh Sulawesi Barat dengan 1,86 juta rekening dan Papua Barat 1,89 juta rekening.
Berikut ini 10 provinsi dengan jumlah rekening bank paling sedikit nasional pada Januari 2023:
- Kalimantan Utara: 1,34 juta rekening
- Maluku Utara: 1,54 juta rekening
- Sulawesi Barat: 1,86 juta rekening
- Papua Barat: 1,89 juta rekening
- Bangka Belitung: 1,94 juta rekening
- Gorontalo: 2,19 juta rekening
- Maluku: 2,5 juta rekening
- Bengkulu: 3,28 juta rekening
- Papua: 3,86 juta rekening
- Kepulauan Riau: 3,91 juta rekening
Di sisi lain, jumlah rekening bank paling banyak di Indonesia berada di DKI Jakarta, yaitu mencapai 101,96 juta rekening atau 20,12% dari total rekening bank nasional pada Januari 2023.
Berikut 10 provinsi dengan jumlah rekening bank paling banyak nasional pada Januari 2023:
- DKI Jakarta: 101,96 juta rekening
- Jawa Barat: 72,23 juta rekening
- Jawa Timur: 65,02 juta rekening
- Jawa Tengah: 57,26 juta rekening
- Sumatera Utara: 25,65 juta rekening
- Banten: 17,2 juta rekening
- Sulawesi Selatan: 15,94 juta rekening
- Lampung: 11,59 juta rekening
- Sumatera Selatan: 11,38 juta rekening
- Riau: 9,78 juta rekening
Adapun total uang simpanan nasabah bank umum secara nasional mencapai Rp8.004 triliun pada Januari 2023. Angka itu meningkat 7,6% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (yoy).
(Baca: Simpanan di Bank Naik 7,6% pada Januari 2023, Nasabah Kaya Penyumbang Terbesar)