Moncer! Laba Mitratel Melesat 18,1% pada Kuartal III 2022

Energi
1
Annissa Mutia 01/11/2022 14:30 WIB
Pendapatan dan Laba Mitratel pada Kuartal III 2021 dan 2022
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Emiten menara telekomunikasi, PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) atau Mitratel mencatatkan laba bersih senilai Rp1,22 triliun pada kuartal III 2022. Laba tersebut melesat 18,1% dari periode yang sama di tahun sebelumnya.

Sampai dengan September 2022, anak usaha dari Grup Telkom ini tercatat membukukan pendapatan sebesar 11,5% secara tahunan menjadi Rp5,6 triliun dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya Rp5,02 triliun.

Secara rinci, pendapatan anak usaha PT Telkom Indonesia Tbk. itu berasal dari sewa menara dari tiga operator telekomunikasi. Pertama, dari PT Telekomunkasi Seluler (Telkomsel) tercatat memberi andil senilai Rp3,07 triliun, meningkat dari tahun sebelumnya Rp2,64 triliun.

Kemudian, PT Indosat Tbk memberi andil terhadap pendapatan senilai Rp1,09 triliun, naik dari Rp546,28 miliar pada September 2021. Sedangkan, pendapatan sewa menara dari PT XL Axiata Tbk., meningkat menjadi Rp 585,22 miliar dari sebelumnya Rp509,61 miliar. Sejalan dengan naiknya pendapatan, perolehan EBITDA Mitratel juga mengalami kenaikan sebesar 15,7% menjadi Rp4,4 triliun.

Total aset perusahaan juga tercatat meningkat 37% menjadi Rp54,9 triliun dan ekuitas juga meningkat 124% menjadi Rp33,2 triliun. Adapun liabilitas MTEL pada September 2022 berhasil turun 14,1% menjadi Rp21,7 triliun.

Seiring dengan meningkatnya pendapatan, beban pokok Mitratel juga naik dari sebelumnya Rp2,58 triliun menjadi Rp3 triliun. Sehingga, perusahaan mengantongi laba kotor Rp 2,60 triliun, naik dari periode yang sama tahun lalu Rp2,44 triliun.

Direktur Utama Mitratel, Theodorus Ardi Hartoko, menyatakan pertumbuhan bisnis perusahaan di periode kuartal pertama sampai dengan kuartal III 2022  tercatat terus tumbuh lebih besar dari pertumbuhan industri dengan menorehkan rata-rata pendapatan selama 5 tahun atau Compound Annual Growth Rate 2017-2021 (CAGR) sebesar 14%.

“Hal inilah yang menjadikan profitabilitas Mitratel naik lebih signifikan dibandingkan tahun lalu. Ke depan kami meyakini EBITDA semakin meningkat seiring besarnya peluang pertumbuhan kolokasi di menara Mitratel, terutama di luar Jawa,” ungkap Theodorus, dalam siaran pers, Senin (31/10) seperti dilansir Katadata.co.id.

Teddy menjelaskan, margin EBITDA dan margin laba bersih pada kuartal III perseroan tahun ini meningkat masing-masing menjadi 78,5% dan 21,9%. Kontributor utama dari peningkatan laba ini adalah margin EBITDA dari portofolio penyewaan menara yang meningkat 85,1% dan margin laba bersihnya meningkat 23,4%. Adapun, pendapatan dari sewa menara di periode Januari-September 2022 melesat 12,9% menjadi Rp5,07 triliun.

“Mitratel memastikan kinerja bisnis penyewaan menara perseroan kompetitif dibandingkan industri. Selain itu, Mitratel terus meningkatkan profitabilitas di bisnis lainnya,” lanjut Teddy.

(baca: Baru 61 Ribu Desa yang Mendapat Sinyal Telepon Seluler Kuat pada 2021)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua