Mitra Adiperkasa Catat Rekor Laba Bersih 1,2 T pada Semester I 2022

Pasar
1
Reza Pahlevi 09/08/2022 15:10 WIB
Pendapatan dan Laba/Rugi Bersih Mitra Adiperkasa (Semester I, 2021 vs 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Emiten ritel PT Mitra Adiperkasa Tbk mencatat rekor laba bersih tertinggi perusahaan pada semester I 2022.

Dalam periode tersebut, emiten berkode MAPI ini mencatatkan pendapatan sebesar Rp12,2 triliun. Pendapatan ini meningkat 34,1% secara tahunan (year-on-year/yoy).

Penjualan MAPI tercatat paling kuat di segmen Sports, Fashion, Health & Beauty, dan gadget Digital. Perusahaan juga menambah 161 gerai fisik pada semester I 2022, antara lain gerai Foot Locker, Skechers, Boots, Digimap, dan Lego.

Pertumbuhan pendapatan pun membuat laba bersih perusahaan melonjak 316,3% (yoy) menjadi Rp1,2 triliun. Pada periode yang sama tahun lalu, laba bersih tercatat sebesar Rp288,1 miliar.

MAPI tidak hanya melakukan ekspansi fisik tetapi juga digital. Pada kuartal II 2022, penjualan digital MAPI meningkat 11% (yoy) menjadi Rp576,2 miliar.

Pertumbuhan pendapatan ini dicatatkan meski belanja fisik sudah kembali normal. MAPI kini mengoperasikan 26 kanal online serta hadir di 11 kanal marketplace.

(Baca: Berhasil Tekan Beban Pokok dan Usaha, Laba Bersih Matahari Meningkat 72,5%)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua