10 Merek Mobil Terlaris di Indonesia sampai Mei 2022

Transportasi & Logistik
1
Cindy Mutia Annur 14/06/2022 19:20 WIB
10 Merek Mobil Terlaris di Indonesia (Januari-Mei 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Berdasarkan laporan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil di pasar domestik mencapai 396.153 unit pada periode Januari-Mei 2022.

Merek mobil terlaris adalah Toyota, dengan penjualan 122.170 unit sepanjang lima bulan awal 2022. Jumlah ini setara 30,8% dari total penjualan mobil di dalam negeri pada periode tersebut.

Daihatsu menempati urutan kedua dengan penjualan 73.418 unit, setara 18,5% dari total penjualan mobil domestik sejak awal tahun hingga Mei 2022.

Kemudian di urutan ketiga ada Honda dengan penjualan 53.528 unit, setara 13,5% dari total penjualan dalam periode sama.

Berikut daftar lengkap 10 merek mobil terlaris di Indonesia sepanjang Januari-Mei 2022:

  1. Toyota – 122.170 unit
  2. Daihatsu – 73.418 unit
  3. Honda – 53.528 unit
  4. Mitsubishi Motors– 46.596 unit
  5. Suzuki– 34.198 unit
  6. Isuzu – 14.378 unit
  7. Mitsubishi Fuso – 12.616 unit
  8. Wuling – 10.025 unit
  9. Hino– 9.526 unit
  10. Hyundai HMID– 9.477 unit

(Baca: 10 Merek Mobil Terlaris di Dunia, Toyota Juaranya)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua