Kinerja pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan merupakan salah satu indikator yang berkontribusi pada tingginya apresiasi di bidang kesejahteraan sosial.
Menurut survei Litbang Kompas, tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan meningkat pada Januari 2022. Kepuasan publik mencapai 72,2% pada Januari 2022, lebih tinggi 8,5 poin dari survei sebelumnya pada Oktober 2021 yang sebesar 63,7%.
Dari latar belakang pendidikan, masyarakat yang berpendidikan tinggi memiliki tingkat kepuasan paling besar mencapai 62,8%. Sementara, masyarakat yang berlatar pendidikan rendah memiliki tingkat kepuasan sebesar 61,4%.
Adapun dari kaca mata latar belakang ekonomi, publik yang berasal dari kalangan ekonomi atas memiliki tingkat kepuasan terhadap kinerja pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan paling tinggi mencapai 78,6%.
Sementara, tingkat kepuasan terendah berasal dari masyarakat kalangan menengah atas yaitu 55,3%.
Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka pada 17-30 Januari 2022. Sebanyak 1.200 responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi.
(Baca Selengkapnya: Survei Indikator: Ketidakpuasan terhadap Kinerja Wapres Ma'ruf Amin Meningkat)