Lipstik menjadi produk make upyang wajib digunakan perempuan Indonesia agar tampil maksimal. Berdasarkan hasil survei Jakpat, 59% responden mengaku menggunakan produk bibir tersebut setiap hari dalam 6 bulan terakhir.
Jika ditanya mengenai merek lipstik yang paling sering mereka gunakan, Wardah menempati peringkat pertama. Sebanyak 42% responden memilih merek lokal tersebut.
Maybelline berada di peringkat kedua. Tercatat, sebanyak 14% responden mengaku menggunakan lipstik merek asal Amerika tersebut.
Kemudian, Implora berada di urutan ketiga. Persentase responden yang menggunakan lipstik merek lokal asal Jawa Timur ini sebesar 5%.
Sama seperti Implora, Revlon juga dipakai oleh 5% responden. Berikutnya ada Purbasari dengan 4% responden.
Lipstik menjadi produk bibir yang populer terutama di kalangan responden berusia di atas 25 tahun. Sementara responden usia muda 15-24 tahun lebih menyukai produk bibir jenis Lip Balm dan Lip Tint.