Investasi pada sektor real estat menjadi salah satu pilihan yang banyak diambil masyarakat lantaran harganya yang terus menanjak.
Berbeda dengan properti, real estate hanya fokus kepada fisik, seperti bangunan ataupun tanah. Sementara, properti tidak hanya sebatas fisik melainkan juga atas dasar kepemilikan baik bangunan dan tanahnya.
Beberapa tempat di dunia, ada yang memiliki harga real estat yang sangat tinggi. Bahkan jika dengan nilai US$ 1 juta atau Rp 14,37 miliar, seseorang hanya bisa membeli kurang dari 20 m² real estat saja.
Melansir dari Wealthy Gorilla, inilah perbandingan 10 kota dengan harga real estate tertinggi di dunia pada 2022.
- Monako – US$1 juta: 17 m² real estat
- Hong Kong – US$1 juta: 21 m² real estat
- London - US$1 juta: 21 m² real estat
- New York – US$1 juta: 34 m² real estat
- Singapura – US$1 juta: 39 m² real estat
- Jenewa - US$1 juta: 39 m² real estat
- Sydney – US$1 juta: 41 m² real estat
- Shanghai – US$1 juta: 48 m² real estat
- Paris – US$1 juta: 50 m² real estat
- Los Angeles – US$1 juta: 57 m² real estat
Monako tercatat sebagai kota dengan harga real estat termahal di dunia karena dengan uang US$ 1 juta hanya bisa membeli 17 m² real estat saja. Monako adalah kota yang sangat kecil dengan ukuran sekitar 2 km². Monako terkenal di dunia sebagai kota penuh kemewahan, serta pusat wisata untuk orang-orang kaya dan terkenal.
(Baca Selengkapnya: Untuk Pertama Kalinya, Tel Aviv Jadi Kota Termahal di Dunia)