Jakarta Timur, Wilayah Terluas di DKI Jakarta pada 2021

Demografi
1
Dwi Hadya Jayani 30/03/2022 10:40 WIB
Luas Daerah Menurut Wilayah Administrasi di DKI Jakarta (2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, Jakarta Timur merupakan wilayah terluas di Jakarta pada 2021. Luas wilayah ini mencapai 182,7 km2 atau menyumbangkan 27,51% dari total luas ibu kota.

Wilayah terluas selanjutnya adalah Jakarta Selatan. Luas wilayah Jakarta Selatan mencapai 154,32 km2 atau setara dengan 23,24% dari total luas wilayah Jakarta.

Kemudian, Jakarta Utara memiliki luas 139,99 km2. Jakarta Utara menyumbangkan 21,08% dari total luas wilyah Jakarta.

Kemudian disusul Jakarta Barat dengan luas wilayah 124,44 km2 atau setara dengan 18,74%. Jakarta Pusat memiliki luas 52,38 atau menyumbangkan 7,89% dari total luas wilayah Jakarta.

Terakhir, Kepulauan Seribu tercatat memiliki luas 10,18 km2. Wilayah ini hanya menyumbangkan 1,53% dari total luas Jakarta.

 (Baca: Jawa Tengah Provinsi Termiskin di Pulau Jawa pada 2021)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua