Bank Dunia Kucurkan Utang Rp107,5 T untuk Vaksinasi Covid-19

Ekonomi & Makro
1
Adi Ahdiat 18/02/2022 14:00 WIB
Kawasan Penerima Dana Pinjaman Khusus Vaksinasi Covid-19 dari Bank Dunia (14 Februari 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Masyarakat di berbagai belahan dunia membutuhkan vaksinasi Covid-19 untuk mencegah risiko fatal akibat infeksi virus Corona.

Namun, tidak semua negara mampu memproduksi atau membeli vaksin Covid-19 secara mandiri.

Merespon situasi tersebut, Bank Dunia membuka program peminjaman dana khusus untuk pengadaan vaksin Covid-19 bagi negara-negara yang membutuhkan bantuan.

Menurut keterangan resmi Bank Dunia, sampai 14 Februari 2022 mereka telah mengucurkan dana pinjaman khusus untuk vaksinasi Covid-19 sebesar US$7,5 miliar atau sekitar Rp107,5 triliun.

Dana pinjaman tersebut dikucurkan kepada 67 negara yang tersebar di benua Asia, Afrika, Eropa, dan Amerika.

Berikut rincian kawasan penerima kucuran utang vaksinasi Covid-19 dari Bank Dunia:

  • Afrika: US$3,094 miliar
  • Asia Timur dan Pasifik: US$1,436 miliar
  • Amerika Latin dan Karibia: US$1,225 miliar
  • Asia Selatan: US$1,021 miliar
  • Eropa dan Asia Tengah: US$385,8 juta
  • Timur Tengah dan Afrika Utara: US$320,8 juta

Indonesia juga termasuk sebagai negara yang mengambil pinjaman dana vaksinasi Covid-19 dari Bank Dunia, dengan jumlah pinjaman US$509,9 juta atau sekitar Rp7,3 triliun.

(Baca Juga: Siapa Negara Eksportir Vaksin Covid-19 Terbesar Saat Ini?)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua