Ada 26.975 Pesantren di Indonesia, di Provinsi Mana yang Terbanyak?

Demografi
1
Cindy Mutia Annur 31/01/2022 15:10 WIB
Jumlah Pondok Pesantren berdasarkan Provinsi di Indonesia (Januari 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan Kementerian Kementerian Agama menunjukkan, ada 26.975 pondok pesantren di Indonesia per Januari 2022. Jawa Barat menyumbang jumlah pondok pesantren terbanyakm, yakni 8.343 pesantren atau sekitar 30,92% dari total pesantren nasional.

Banten menempati peringkat kedua, yakni sebanyak 4.579 pondok pesantren. Jawa Timur menyusul di posisi ketiga dengan memiliki 4.452 pondok pesantren.

Sebanyak 3.787 pondok pesantren berada di Jawa Tengah. Lalu, sebanyak 1.177 pondok pesantren dan 684 pondok pesantren berada di Aceh dan Nusa Tenggara Barat.

Lampung tercatat memiliki 677 pondok pesantren. DI Yogyakarta, Sumatera Selatan, dan Sulawesi Selatan masing-masing memiliki 319 pondok pesantren, 317 pondok pesantren, dan 289 pondok pesantren.

Adapun, provinsi yang jumlah pondok pesantren paling sedikit di Indonesia yakni berada di Maluku. Jumlahnya yakni hanya 16 pondok pesantren.

(Baca: Kampus dan Pesantren Paling Banyak Terima Laporan Kekerasan Seksual)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua