Apa Merek Sepeda Motor Terlaris di Dunia pada 2021?

Transportasi & Logistik
1
Cindy Mutia Annur 13/01/2022 17:10 WIB
Daftar Merek Sepeda Motor Terlaris di Dunia pada 2021
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan Motorcycles Data menunjukkan, Honda masih menjadi pemimpin merek sepeda motor terlaris di dunia pada 2021. Penjualan sepeda motor asal produsen Jepang itu secara global mencapai 13,8 juta unit pada Januari-November tahun lalu.

Posisi kedua ditempati oleh  produsen motor asal Tiongkok, Yadea. Merek sepeda motor tersebut berhasil menjual 5,8 juta unit pada sebelas bulan pertama 2021.

Peringkat ketiga diduduki oleh produsen asal India, Hero Motor, yang berhasil menjual 4,5 juta unit sepeda motor. Kemudian, Yamaha menyusul dengan penjualan sepeda motor sebanyak 3,5 juta unit.

Berikutnya, Bajaj Auto berhasil menjual sepeda motornya sebanyak 2,3 juta unit. Diikuti oleh TVS Motor sebanyak 2,25 juta unit, Haojue dan Suzuki masing-masing sebanyak 1,2 juta unit, Italika dan Niu masing-masing sebanyak 900 ribu unit.

Adapun laporan ini hanya mencakup kendaraan roda dua dalam kategori scooter underbone, moped, dan sport. Ini artinya, data ini tak termasuk pada kendaraan ATV/RUV atau kick scooter.

(Baca: Ekspor Motor RI Naik, Penjualan Motor Domestik Menurun pada Desember 2021)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua