10 Perusahaan Fesyen dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar, LVMH Juaranya

Produk Konsumen
1
Reza Pahlevi 12/01/2022 16:00 WIB
10 Perusahaan Fesyen dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

LVMH jadi perusahaan fesyen dengan kapitalisasi pasar terbesar. Menurut Companies Market Cap, induk usaha Louis Vuitton ini memiliki kapitalisasi pasar sebesar US$ 408,7 miliar per 12 Januari 2022.

LVMH juga menjadi perusahaan dengan valuasi tertinggi di Eropa. Perusahaan ini membawahi beberapa nama fesyen lain, seperti Dior, Fendi, Givenchy, Marc Jacobs, dan lain-lain.

Nike berada di peringkat kedua dengan kapitalisasi pasar sebesar US$ 237,66 miliar. Meski kalah dari LVMH, Nike menjadi perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar yang bergerak di bidang olahraga.

Anak LVMH, Dior, berada di posisi ketiga dengan kapitalisasi pasar sebesar US$ 141,93 miliar. Lalu, Inditex berada di urutan selanjutnya dengan kapitalisasi pasar mencapai US$ 99,8 miliar dan kemudian TJX Companies menyusul di bawahnya dengan nilai kapitalisasi US$ 88,52 miliar.

Companies Market Cap mencatat ada 55 perusahaan yang bergerak dalam industri pakaian. Total kapitalisasi pasar ke-55 perusahaan ini mencapai US$ 1,34 triliun.

(Baca: Kapitalisasi Pasar Tesla Terbesar di Antara Produsen Mobil Listrik Dunia)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua