PMI Manufaktur Indonesia Paling Ekspansif di ASEAN pada November 2021

Ekonomi & Makro
1
Dwi Hadya Jayani 02/12/2021 13:10 WIB
Purchasing Managers' Index (PMI) Manufaktur ASEAN (November 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur Indonesia berada di posisi 53,9 pada November 2021. Angka ini membawa Indonesia sebagai negara dengan PMI Manufaktur paling ekspansif di ASEAN.

Kendati demikian, PMI Manufaktur Indonesia tidak setinggi bulan sebelumnya. PMI Manufaktur Indonesia turun 5,8% dari bulan sebelumnya yang mencetak rekor sebesar 57,2.

(Baca: PMI Manufaktur Indonesia Kembali Lesu pada November 2021)

Negara selanjutnya yang memiliki indeks tertinggi berasal dari Malaysia. PMI Manufaktur Malaysia mencapai 52,3.

Kemudian, Vietnam dan Singapura berada di posisi selanjutnya dengan indeks masing-masing 52,5. Filipina menyusul dengan PMI Manufaktur sebesar 51,7.

Thailand berada di posisi kedua terendah ASEAN dengan indeks 50,6. Terakhir, Myanmar masih mengalami kontraksi sektor manufaktur dengan PMI Manufaktur di bawah angka 50, yaitu hanya 46,7.

IHS Markit menjelaskan, sektor manufaktur ASEAN terus mengalami pemulihan selama bulan November. Output dan permintaan baru juga terus naik selama dua bulan berjalan, meski tingkat ekspansi sedikit berkurang dari rekor terbaik sepanjang waktu yang tercatat pada Oktober. Namun demikian, permintaan dan produksi mengalami kenaikan aktivitas pembelian sehingga inventaris praproduksi terus naik pada November.

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua