Tiga Provinsi di Jawa Pimpin Kasus Aktif Covid-19 Nasional

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Andrea Lidwina 18/08/2021 10:50 WIB
Total Kasus Aktif Covid-19 di 10 Provinsi Tertinggi (per 17 Agustus 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Tiga provinsi di Pulau Jawa punya jumlah kasus aktif Covid-19 terbanyak di Indonesia hingga Selasa, 17 Agustus 2021. Ketiganya adalah Jawa Barat (59.686 kasus), Jawa Tengah (31.619 kasus), dan Jawa Timur (29.780 kasus).

Jumlahnya di sejumlah provinsi juga tercatat tinggi. Sumatera Utara masih merawat 28.315 kasus, diikuti DI Yogyakarta dengan 24.439 kasus. Kemudian, Kalimantan Timur, Papua, Kalimantan Selatan, Bali, dan Sulawesi Selatan ada di kisaran 11-13 ribu kasus.

Sementara itu, kasus aktif Covid-19 di dua provinsi lainnya di Pulau Jawa sudah berada di bawah 10 ribu kasus. DKI Jakarta dengan 8.916 kasus, sementara Banten dengan 7.322 kasus. Keduanya menempati posisi ke-14 dan ke-17 di Indonesia.

Adapun, total kasus aktif secara nasional kini mencapai 358.657 kasus. Jumlah itu setara dengan 9,2% dari seluruh kasus positif. Sedangkan, sebanyak 87,7% telah dinyatakan sembuh dan 3,1% meninggal dunia.

(Baca: Sebanyak 6,3 Juta Orang Masih Abai Protokol Kesehatan pada 2-8 Agustus 2021)

Masyarakat harus terus waspada terhadap penularan virus corona, salah satunya dengan mematuhi protokol kesehatan. Memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun (3M) efektif mencegah risiko terinfeksi virus tersebut.

Data Populer
Lihat Semua