Forbes Real Time Billionaire merilis daftar orang kaya seluruh dunia yang bergerak setiap harinya, termasuk para konglomerat asal Indonesia. Predikat orang paling kaya di Indonesia diraih pengusaha berusia 80 tahun, Robert Budi Hartono.
Robert adalah pemilik Bank Central Asia (BCA) dan perusahaan rokok Djarum. Nilai kekayaan bersihnya mencapai US$ 18,3 miliar per 3 Agustus 2021. Dari hasil tersebut, dia menduduki peringkat 107 orang terkaya dunia.
Kemudian posisi selanjutnya disusul oleh saudaranya, Michael Hartono yang berusia 81 tahun. Michael bergerak di bidang yang sama dengan Robert. Nilai kekayaan bersihnya mencapai US$ 17,6 miliar dan berada di posisi 110 orang terkaya di dunia.
Orang terkaya ketiga di Indonesia diraih oleh Prajogo Pangestu, seorang pengusaha berusia 77 tahun yang bergerak di bidang petrokimia. Prajodo memiliki kekayaan bersih sebesar US$ 6,5 miliar dan menduduki peringkat 434 orang terkaya di dunia.
Forbes terus memantau pembaharuan kepemilikan masing-masing kekayaan individu terhadap perusahaan publik setiap lima menit setelah pasar saham dibuka. Sementara untuk individu yang nilai kekayaan dari yang diperoleh dari perusahaan tapi tidak tercatat di pasar saham, total kekayaan mereka akan diperbarui setiap 24 jam sekali.
(Baca: Kekayaan Hartono Bersaudara Meningkat 50% pada 2021)
Berikut adalah daftar terbaru 10 orang terkaya di Indonesia per 3 Agustus 2021:
1. R. Budi Hartono 18,3 miliar dollar AS
2. Michael Hartono 17,6 miliar dollar AS
3. Prajogo Pangestu 6,5 miliar dollar AS
4. Sri Prakash Lohia 6,2 miliar dollar AS
5. Jerry Ng 4,7 miliar dollar AS
6. Chairul Tanjung 4,0 miliar dollar
7. Eddy Kusnadi Sariaatmadja 3,8 miliar dollar AS
8. Keluarga Tahir 3,4 miliar dollar AS
9. Djoko Susanto 2,4 miliar dollar AS
10. Mochtar Riady dan keluarga 2,1 miliar dollar AS