Cetak Rekor Lagi, 598 Dokter Gugur di Medan Pandemi

1
Dwi Hadya Jayani 29/07/2021 10:40 WIB
Image Loader
Memuat...
Kematian Dokter Selama Pandemi Covid-19
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Tim Mitigasi Dokter Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) mencatat 598 dokter telah gugur di medan Covid-19. Angka  kematian dokter di penghujung Juli 2021 meningkat pesat dan merupakan yang tertinggi selama pandemi Covid-19 berlangsung.

Rinciannya, sebanyak 168 dokter meninggal dunia hingga 27 Juli 2021. Angka ini naik 236% dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang sebanyak 50 dokter meninggal dunia.

Persebaran kematian tertinggi berasal dari Jawa Timur sebanyak 127 jiwa, Jakarta 92 jiwa, dan Jawa Tengah 89 jiwa. Sementara kematian terendah tercatat di Papua, Gorontalo, dan Maluku Utara masing-masing satu dokter meninggal dunia.

Berdasarkan profesi, kematian dari dokter umum sebanyak 319 jiwa, dokter spesialis 270 jiwa, dan dokter residen 9 jiwa. Kemudian, sebanyak 84% yang gugur merupakan dokter laki-laki dan 16% perempuan.

Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk mencegah semakin banyaknya korban yang ditimbulkan. Caranya dengan menjaga protokol kesehatan (prokes), seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan air mengalir. 

(Baca: Kasus Kematian Covid-19 Bertambah 1.824 Orang (Kamis, 28 Juli 2021))

 

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua