Harga Minyak Dunia Melemah ke US$75,17 per Barel (Senin, 28 Juni 2021)

1
Yosepha Pusparisa 28/06/2021 11:40 WIB
Image Loader
Memuat...
Harga Minyak Mentah Dunia (28 Juni 2021 Pukul 10.22 WIB)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Harga minyak dunia melemah pada perdagangan Senin (28 Juni 2021) hingga pukul 10.22 WIB. Minyak Brent dijual seharga US$ 75,17/barel, turun 0,4% dari perdagangan sebelumnya. Minyak berjenis West Texas Intermediate (WTI) menurun 0,2% ke harga US$ 73,97/barel.

Mengutip Reuters, harga minyak meningkat ke level tertinggi sejak akhir Oktober 2018 pada Senin. Perselisihan atasa kesepakatan nuklir antara Amerika Serikat dan Iran menjadi pemicunya yang menyebabkan ekspor minyak Iran tertunda. Sementara, investor masih menanti hasil rapat Organisasi Negara-Negara Pengekspor Minyak Bumi dan sekutunya (OPEC+) pada pekan ini.

Harga minyak terus tumbuh hingga pekan kelima pada minggu lalu. Kondisi itu beriringan dengan pulihnya perekonomian dan meningkatnya perjalanan selama musim panas di belahan bumi utara. Sementara itu, pasokan minyak mentah masih tertahan karena OPEC dan sekutunya masih memangkas produksi minyak.

OPEC+ memproduksi 2,1 juta barel per hari sejak Mei hingga Juli lalu. Rencana tersebut adalah bagian dari pelonggaran pembatasan produksi minyak yang terjadi tahun lalu. OPEC+ akan bertemu pada 1 Juli dan berpotensi menambah pasokan pada Agustus karena peningkatan harga minyak, setelah permintaannya menunjukkan pemulihan.

[Baca: Harga Minyak Dunia Menguat Hari Ini ke US$ 73,84 per Barel (Senin, 21 Juni 2021)]

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua