Proporsi kasus aktif virus corona Covid-19 pada anak secara nasional sebesar 13,5% hingga Rabu. 23 Juni 2021. Rinciannya, sebesar 3,1% kasus aktif corona berusia 0-5 tahun, sedangkan 10,4% lainnya berusia 6-18 tahun. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan proporsi kasus aktif pada kelompok lanjut usia (lansia) yang sebesar 11,2%.
Besarnya proporsi kasus aktif corona pada anak terjadi karena penularan dari orang dewasa yang beraktivitas di luar rumah. Selain itu, fasilitas perawatan di rumah sakit belum optimal dan belum ada vaksin corona yang bisa digunakan untuk anak.
Sementara, proporsi kasus aktif corona pada usia produktif masih menjadi yang paling tinggi. Rinciannya, proporsi kasus aktif corona pada orang berusia 19-30 tahun sebesar 25,5%.
Proporsi kasus aktif corona pada orang berusia 31-45 tahun mencapai 28,5%. Kemudian, proporsi kasus aktif corona pada orang berusia 46-59 tahun sebesar 21,2%.
(Baca: Kasus Covid-19 Varian Delta Naik Dua Kali Lipat dalam Sepekan)
Demi mencegah bertambahnya kasus aktif corona, masyarakat diimbau selalu mematuhi protokol kesehatan 3M. Protokol itu terdiri dari memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun.
Bagi anak, orang tua juga diimbau untuk memberikan kegiatan secara daring dan tidak bepergian ke luar rumah. Jika terpaksa bepergian, tempat tujuan sebaiknya memiliki ventilasi terbuka dan tidak berkerumun.