Daftar Bencana Alam yang Paling Banyak Terjadi Sepanjang 2019

Demografi
1
Cindy Mutia Annur 22/09/2020 16:20 WIB
Bencana yang Banyak Terjadi di Indonesia (2019)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, terdapat 9.375 kali bencana alam yang terjadi di Indonesia sepanjang 2019. Kebakaran hutan dan lahan merupakan salah satu dari enam bencana alam yang paling sering terjadi pada periode tersebut yakni mencapai 3.276 kali.

Selanjutnya, bencana puting beliung yakni sebanyak 1.699 kali. Kemudian kekeringan, tanah longsor, dan banjir yakni masing-masing 1.529, 1.481, dan 1.271 kali.

Sebagai informasi, data BNPB mencatat total kawasan yang terkena dampak kasus kebakaran hutan dan lahan pada 2019 mencapai 942.484 hektar. Jumlah ini naik bila dibandingkan tahun lalu yang mencapai 529.266 hektar dan 2017 yang mencapai 165.483,92 hektar.

Data Populer
Lihat Semua