Pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) telah meningkatkan aktivitas pusat perbelanjaan di sejumlah daerah. Rata-rata tingkat kunjungan pusatdi kota-kota besar Indonesia berada di atas 50%.
Makassar merupakan daerah dengan tingkat kunjungan pusat perbelanjaan terbesar. Kala pelonggaran, tingkat kunjungannya mencapai 66%. Tingkat kunjungan pusat perbelanjaan di Denpasar dan Jakarta juga sebesar 59% dan 57%. Ketiga daerah tersebut memiliki tingkat kunjungan pusat perbelanjaan di atas rata-rata kota besar di Indonesia yang sebesar 56,5%.
Mandiri Institute melakukan riset untuk memonitor pusat perbelanjaan dan restoran. Data bersumber dari aplikasi Google Maps. Pelacakan dengan metode live tracking dari 5.968 lokasi toko dan 7.531 restoran di 8 kota besar Indonesia.