Katadata Insight Center (KIC) memeringkatkan kondisi layanan kesehatan menghadapi Covid-19. Dari 34 provinsi, Jawa Barat, Lampung, dan Banten perlu mendapat perhatian terbesar. Sebab secara berurutan, masing-masing memiliki 15,43 poin, 15,75 poin, dan 20,63 poin. Angka-angka tersebut sekaligus yang terendah dibandingkan provinsi lainnya.
Tak mengherankan jika Jawa Barat dan Banten pun masuk dalam provinsi yang paling rentan terhadap Covid-19. Sebab provinsi-provinsi itu memiliki penduduk yang besar, sehingga cenderung mengalami tekanan pada layanan kesehatannya.
Wilayah dengan kondisi layanan kesehatan terbaik berasal dari DKI Jakarta (82,05 poin) dan Sulawesi Utara (59,57 poin). Kondisi layanan kesehatan dihitung berdasarkan anggaran kesehatan, tenaga kesehatan, dan fasilitas kesehatan.
(Baca: Indeks Kerentanan Provinsi Menghadapi Covid-19 di Indonesia)