Porsi Iklan di Ponsel Bakal Kalahkan Televisi

Teknologi & Telekomunikasi
1
Yosepha Pusparisa 18/12/2019 09:29 WIB
Pendapatan Iklan Berdasarkan Media
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut Technology, Media, and Telecommunications Predictions 2020, iklan ponsel akan terus tumbuh signifikan. Laporan yang ditulis Deloitte ini menjelaskan jenis iklan ponsel melalui internet digadang-gadang akan menggeser posisi iklan televisi sebagai iklan terbesar pada 2019. Dua tahun sebelumnya, iklan ponsel (internet) menguasai 20,8 persen pendapatan dari keseluruhan jenis iklan. Tahun 2020, pendapatannya akan meningkat menjadi 34 persen.

Ponsel pintar yang menarik para pengiklan adalah kemampuannya menampung iklan e-commerce. Pengguna ponsel pintar daat menemukan, melihat, membeli, dan memberi ulasan dengan praktis. Kartu kredit dan informasi identitas diri yang tersimpan menciptakan transaksi yang nyaris instan. Filter augmented reality bahkan memudahkan seseorang untuk mencoba, sebelum membeli barang.

Perbedaan-perbedaan ini menarik pengiklan untuk beralih ke iklan internet dari media tradisional, seperti televisi dan cetak. Pendapatan iklan ponsel juga didukung dari pencarian visual yang mudah dan menarik dibandingkan berbentuk tulisan.

Editor : Safrezi Fitra
Data Populer
Lihat Semua