Proyeksi PBB: Kemiskinan Masih Terjadi hingga 2030

Demografi
1
Yosepha Pusparisa 06/12/2019 11:35 WIB
Tingkat Kemiskinan Dunia
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menilai seluruh negara di dunia tidak pada jalurnya untuk mengentaskan kemiskinan. Meski jumlahnya menurun sejak 1990, namun kemiskinan masih akan tetap ada di dunia. Pada 2030, PBB memproyeksikan terdapat 6% kemiskinan di dunia.

Laporan The Sustainable Development Goals Report 2019 yang dirilis PBB menyebutkan sebanyak 55% populasi dunia tak memiliki akses perlindungan sosial. Selain itu, lebih dari 90% kematian disebabkan bencana yang terjadi pada negara berpendapatan rendah dan rendah-menengah.

(Baca: Inilah 15 Negara dengan Penurunan Kemiskinan Ekstrem Terbesar 2000-2015)

Sebanyak 736 juta penduduk dunia hidup dalam kemiskinan ekstrem. Negara-negara di Sub-Sahara Afrika yang paling mencolok, lebih dari setengah atau 413 juta penduduknya menderita kemiskinan berat.

Editor : Safrezi Fitra
Data Populer
Lihat Semua