Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), Kamis (29/8), memutuskan Suprajarto menjadi direktur utama menggantikan Maryono. Namun, Suprajarto menolak keputusan tersebut dan memilih mengundurkan diri. Pergerakan harga saham dari kedua bank milik negara ini melaju ke arah yang berbeda pasca kejadian tersebut.
Harga saham BBTN pada perdagangan terkoreksi 1,48% ke level Rp 2.000 per saham, Jumat (30/8). Usai RUPSLB Kamis lalu, harga saham BBTN sempat anjlok 2,4% ke level Rp 2.030 ribu per saham.
Sementara itu, harga saham PT Bank Rakyat Indonesia Persero (BBRI) justru melaju di zona hijau. Harga saham BBRI naik 0,24% ke level Rp 4.200 per saham pada Kamis (29/8). Sehari sebelumnya, harga saham BBRI sempat turun 0,24% ke level Rp 4.190 per saham. Pada akhir pekan, harga saham BBRI menguat 1,67% ke level Rp 4.270 per saham.
(Baca Databoks: Sistem Bermasalah, Harga Saham Bank Mandiri Terseret)