Nilai rerata nasional Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMA jurusan IPS pada tahun ajaran 2018/2019 sebesar 49,44 dari enam mata pelajaran. Menurut data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan jumlah peserta UNBK sebanyak 931.628 peserta dari 18.432 satuan pendidikan.
Berdasarkan data di atas, nilai UNBK di 24 provinsi berada di bawah rerata nasional, sedangkan 10 provinsi berhasil melampaui angka nasional. Daerah Istimewa Yogyakarta tercatat sebagai provinsi dengan rerata nilai tertinggi, yakni 65,08 mampu mengalahkan DKI Jakarta yang hanya meraih rerata nilai 64,89.
Sementara itu, Aceh merupakan provinsi dengan rerata nilai terendah, yaitu hanya 40,58. Capaian tersebut lebih rendah 8,86 poin dari rerata nasional dan 24,5 poin dari nilai tertinggi.