Bank-bank Singapura masih memimpin nilai aset perbankan di kawasan Asia Tenggara. Pertama, DBS Holding dengan aset Rp 4.716 triliun, kedua Oversea-Chinese Banking Corporation (OCBC) yang memiliki aset Rp 4.195 triliun, dan ketiga United Overseas Bank (UOB) dengan aset Rp 3.337 triliun.
Sementara bank nasional yang memiliki total aset terbesar adalah Bank Mandiri, yakni sebesar Rp 1.067 triliun. Diikuti Bank BRI dengan aset Rp 1.027,3 triliun, kemudian Bank BCA dengan aset Rp 738 triliun.
Agar dapat mengejar ketertinggalan dari aset bank-bank besar di kawasan Asia Tenggara, bank-bank besar domestik akan melakukan akuisisi. Seperti Bank BCA telah menyiapkan rencana bisnis bank untuk melakukan akuisisi dua bank kecil domestik dengan dana Rp 3 triliun. Kemudian Bank Mandiri juga berencana mengakuisisi dua bank lokal di Filipina untuk melebarkan sayap bisnisnya di negara tersebut.