Dinasti Ratu Atut Akan Kembali Memimpin Banten

20/02/2017 15:06 WIB
Image Loader
Memuat...
 Hasil Hitung KPU Pilkada Banten 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Dinasti mantan Gubernur Ratu Atut Chosyah akan kembali memimpin Provinsi Banten setelah pasangan gubernur dan wakil gubernur Wahidin Halim-Andika Hazrumy berhasil memenangkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2017. Andika Hazrumy merupakan anak pertama dari Ratu Atut yang saat ini mendekam di penjara karena terlibat kasus suap Pilkada di Mahkamah Konstitusi.

Menurut hitungan formulir C1 (real count) Komisi Pemilihan Umum pasangan dengan nomor urut 1 memperoleh 2,41 juta suara atau 50,93 persen dari total suara. Sementara pesaingnya, pasangan dengan nomor urut 2 Rano Karno dan Embay Mulya Syarief hanya mendulang 2,32 juta suara atau 49,07 persen. Selisih kedua pasangan kurang dari 1 persen.

Sebenarnya calon gubernur petahana yang dikenal seabagai pemeran utama sinetron Si Doel Anak Sekolahan unggul di enam wilayah. Keenamnya adalah  Kota Cilegon dengan suara 57,6 persen, Kota Serang (55,5 persen), Kota Tangerang Selatan (52,3 persen), Lebak 57,1, Pandeglang (53,6 persen), dan Tengerang 51,3 persen. Sementara pasangan Wahidin-Andika hanya unggul di Serang dengan perolehan suara 55,3 persen dan di Kota Tangerang memperoleh suara 66,8 persen. Namun, secara keseluruhan mereka unggul dalam perolehan suara.  

Data Populer

Lihat Semua