Pada 2016, PT Telkomsel memimpin industri seluler dalam negeri dengan jumlah pelanggan mencapai 157,4 juta. Angka jauh di atas para pesaingnya. Indosat di tempat kedua dengan pelanggan mencapai 85 juta. Sementara 3 dan XL berada di posisi ketiga dan keempat dengan masing-masing 56,5 juta dan 44 juta pelanggan. Saat ini, persaingan ketat dalam merebut pelanggan lebih fokus pada layanan data internet. Hal ini mengharuskan para operator meningkatkan kualitas, baik dari sisi jaringan, kecepatan, hingga tarif yang paling sesuai.
Kedepan, pemerintah melalui Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) tengah menyiapkan aturan soal komponen biaya jasa layanan data untuk meningkatkan efisiensi dan menciptakan persaingan sehat dalam kompetisi di sektor industri telekomunikasi. Rancangan peraturan tersebut akan menetapkan formula komponen biaya yang di butuhkan dalam menyediakan layanan telekomunkasi mulai dari suara, SMS, hingga penggunaan layanan data internet. Komponen biaya ini akan mencakup biaya elemen jaringan, biaya operasional, serta biaya promosi.