Menurut data Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), ada 1.217.794 unit rumah terbangun dalam Program Sejuta Rumah (PSR) 2023.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.010.142 unit atau 82,95% dibangun untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Sedangkan hanya 207.652 unit atau 17,05% dibangun untuk non-MBR.
Berdasarkan andil pembangunnya, terbanyak dari pengembang, yakni 591.410 unit atau 48,56% dari total rumah untuk MBR pada 2023.
Kedua adalah Kementerian PUPR, sebanyak 396.943 unit atau 32,6%. Ketiga, pemerintah daerah, sebanyak 94.586 unit atau 7,77%.
Masyarakat turut andil dengan jumlah 81.850 unit atau 6,72%, menempati posisi keempat.
Kelima, kementerian/lembaga (K/L) lainnya tercatat sebanyak 45.505 unit atau 3,74%.
Terakhir, program corporate social responsibility (CSR) perumahan sebanyak 7.500 atau 0,62%.
Adapun PSR non-MBR hanya dibangun dua pihak.
Pertama, pengembang, sebanyak 155.464 atau 74,87%. Kedua, masyarakat, sebanyak 52.188 unit atau 25,13%.
(Baca juga: Capaian Program Sejuta Rumah sejak 2017)