Elektabilitas pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Syaiful Hidayat jauh mengungguli dua kandidat lainnya. Berdasarkan survei dari Populi Center, tingkat keterpilihan pasangan petahana itu meningkat pasca debat kedua pada 27 Januari 2017 menjadi 40 persen. Disusul pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dengan 30,3 persen. Adapun elektabilitas pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni hanya 21,8 persen.
Survei Populi Center pasca debat kedua diselenggarakan pada 28 Januari-2 Februari 2017. Penelitian ini melibatkan 600 responden yang diwawancarai secara tatap muka dengan metode multistage random sampling dan margin of error sebesar 4 persen. Survei ini diklaim menggunakan dana pribadi lembaga.