Beberapa metode pembayaran masih dalam proses aktivasi.
Proporsi Partai Politik dalam Kabinet Joko Widodo
Unduh
Unduh
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur unduh.
Disalin..
Sumber
Sumber
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur sumber.
Tanggal rilis:23 Oktober 2019
Wilayah:Indonesia
Periode survei:2014-2019
A Font Kecil
A Font Sedang
A Font Besar
Partai Indonesia Demokrasi Perjuangan (PDIP) masih mendominasi nama-nama menteri di kabinet Joko Widodo (Jokowi) periode kedua. Partai pengusung Jokowi ini tetap mendapatkan jatah lima kursi dalam Kabinet Indonesia Maju dan Kabinet Kerja.
Kabinet Indonesia Maju berjumlah 38 orang, baik kementerian maupun pejabat setingkat menteri. Sebanyak 17 orang pejabat berafiliasi parpol. Partai Golkar mendapat jatah tiga kursi, meski di Kabinet Kerja baru mendapat kursi menteri di penghujung pemerintahan.
Sejak dalam Kabinet Kerja, kelompok nonparpol memang lebih mendominasi. Kabinet kerja berisi 23 orang pejabat nonparpol. Para politisi parpol mengisi 15 kursi, dengan jatah terbanyak dari PDIP dengan lima kursi. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyusul dengan jumlah empat kursi.