Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menggelar survei simulasi semi terbuka terhadap 27 bakal calon gubernur di Pilkada Jawa Barat 2024.
Hasilnya, politikus Partai Golkar sekaligus eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil masih menjadi kandidat yang paling banyak dipilih warga Jawa Barat.
“Sekitar 50,6% (responden) itu memilih Ridwan Kamil, jadi masih memilih incumbent sebagai gubernur,” kata Direktur Eksekutif SMRC Deni Irvani dalam video Peluang Calon-Calon Gubernur di Jawa Barat di kanal YouTube-nya yang diunggah Sabtu (13/7/2024).
Lalu eks Bupati Purwakarta Dedi Mulyani menyusul dengan perolehan 25,1% suara dari responden.
“Di luar nama ini, saya kira belum ada nama lain yang muncul secara kompetitif untuk mengimbangi dua tokoh ini,” kata Deni.
Adapun sejumlah tokoh lainnya yang dipilih responden seperti Deddy Mizwar yang dipilih 3,7% responden, Dede Yusuf 2,7%, Bima Arya 2,2%, hingga Desy Ratnasari 2,1%.
Selain itu, tokoh-tokoh lainnya mendapatkan proporsi kurang dari 2%. Sementara ada 4,1% responden yang menjawab tidak tahu atau rahasia.
Survei SMRC ini melibatkan 410 responden yang punya hak pilih di setiap kabupaten/kota, sehingga total sampel di provinsi Jawa Barat sebanyak 11.070 orang. Responden dipilih menggunakan metode stratified multistage random sampling.
Pengambilan data dilakukan pada 9 Juni-1 Juli 2024 melalui wawancara tatap muka. Toleransi kesalahan survei (margin of error) sekitar 1,1% pada tingkat kepercayaan 95%.
(Baca: Tingkat Kepuasan 7 Kepala Daerah dari Survei KIC, Jabar Tertinggi)